Apakah Konsumsi BBM Semakin Irit Saat Berkendara via Tol?

---- 2024/10/09 ---

Apakah Konsumsi BBM Semakin Irit Saat Berkendara via Tol?

Sebagai pengguna kendaraan roda empat atau lebih, salah satu pertimbangan penting saat berkendara adalah memilih jalur perjalanan yang tepat. Sebagian besar pengendara mempercayai bahwa menggunakan jalan tol akan menghemat konsumsi BBM lebih banyak. Namun, apakah benar konsumsi BBM semakin irit saat berkendara via tol? Mari kita ungkap jawabannya bersama! 

 

Perbedaan perjalanan via tol dan non-tol

Dalam menghemat biaya bahan bakar,  biaya operasional tentu kita perlu mempertimbangkan lebih dalam, jalur mana yang sebaiknya kita pakai!

  1. Perjalanan via jalan tol
    Jika mengacu pada teori, semakin panjang jarak tempuh kendaraan, maka konsumsi BBM kendaraan pun semakin irit. Oleh karena itu, sebagian pengemudi memilih untuk menggunakan jalur tol daripada non-tol. 
    Selain jarak yang lebih pendek, kondisi jalan tol yang mulus lurus tanpa hambatan membuat mobil dapat melaju lebih ringan sehingga dapat menurunkan konsumsi BBM. Hal ini adalah alasan lain mengapa pengemudi lebih memilih membayar untuk menggunakan akses jalan tol.
    Tetapi saat ini, beberapa ruas jalan tol sering kali mengalami kemacetan karena didominasi oleh kendaraan roda empat ke atas. Kemacetan ini ujungnya juga akan berimbas pada pemborosan konsumsi BBM. 
     

  2. Perjalanan non-tol 
    Walaupun perjalanan via jalan tol telah menjadi pilihan utama pengemudi, beberapa pengemudi tetap memilih menggunakan jalur non-tol untuk perjalanan sehari-hari. Alasan perjalanan non-tol dipilih oleh pengemudi karena pengemudi ingin menghindari tarif tol relatif mahal. Tarif tol ini dapat menambah anggaran operasional sehari-hari dan dapat menyebabkan pemborosan.
    Kedua jalur perjalanan yang telah disebutkan di atas mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Nyatanya, apabila pengemudi tidak dapat menerapkan metode mengemudi yang benar atau tetap melakukan kebiasaan buruk saat mengemudi, pada akhirnya baik di jalan tol atau non-tol konsumsi BBM tetap saja boros. 

 

 

Tips hemat konsumsi BBM saat menggunakan jalur tol atau non-tol

Pada akhirnya, setiap pengemudi menggunakan jalur yang berbeda-beda namun jalur tersebut tidak mendukung penghematan biaya konsumsi BBM mereka. Berikut tips hemat konsumsi BBM yang dapat kamu gunakan di kedua jalur.

  1. Mempertahankan kecepatan dan menambah kecepatan saat dibutuhkan 
    Mudah untuk mempertahankan kecepatan di jalan tol, tetapi tidak di jalan non-tol. Saat pengemudi menggunakan jalan non-tol, kepadatan lalu lintas mengharuskan pengemudi untuk menambah dan mengurangi kecepatan terus menerus di waktu yang berdekatan. 
    Faktanya kendaraan memakai lebih banyak bahan bakar saat melambat dan melakukan akselerasi dari keadaan berhenti ke berjalan. Sehingga diisarankan untuk mempertahankan kecepatan 5 detik setelah memulai perjalanan untuk menghemat BBM.
     

  2. Ngebut membakar BBM lebih cepat 
    Mengebut saat berkendara tentu membutuhkan lebih banyak BBM. Oleh karena itu, pengemudi sebaiknya mempertahankan kecepatan normal untuk mengurangi pemborosan bahan bakar. Berkendara dengan kecepatan optimal 50 km/jam sampai 80 km/jam disarankan untuk pengemudi.
     

  3. Kurangi Idling 
    Saat jalanan padat atau macet di jam-jam tertentu, kendaraanmu pasti akan mengalami idling (mesin menyala namun kendaraan tidak bergerak. Jika kendaraan tidak bergerak lebih dari 60 detik, pengemudi disarankan untuk mematikan mesin untuk menghindari idling atau menganggur. Apabila mesin tidak dimatikan, dalam 10 menit, kurang lebih 3 liter kendaraan akan terbuang sia-sia.
     

  4. Gunakan teknik mengemudi yang aman 
    Cara mengemudi dapat berpengaruh pada berapa banyak bahan bakar yang akan digunakan kendaraan. Cara mengemudi yang tidak aman seperti mengebut, akselerasi kasar, rem mendadak, hingga menikung tajam dapat lebih banyak memakan BBM. Selain itu, perilaku mengemudi tersebut juga dapat menyebabkan kerusakan pada mesin yang berujung pada sesi perbaikan yang tidak direncanakan.
     

  5. Perhatikan perawatan rutin kendaraan 
    Semakin sehat kendaraan, maka semakin efisien bahan bakar yang dikonsumsi. Dengan mengikuti jadwal perawatan kendaraan, performa kendaraan dapat terjamin. Percaya atau tidak, tekanan ban juga berpengaruh pada konsumsi BBM. Pastikan tekanan ban sesuai dengan ketentuan dari pabrik untuk meminimalisir konsumsi bahan bakar.

 

 

Bagaimana Cartrack dapat meminimalisir konsumsi bahan bakar

Cartrack adalah sistem manajemen armada terbaik dengan berbagai fitur yang dapat mengoptimasi konsumsi bahan bakar. Cartrack mempunyai lebih dari 2.100.000 pelanggan aktif di seluruh dunia. Berikut bagaimana fitur-fitur Cartrack dapat membantu mencapai efisiensi bahan bakar kendaraanmu:

  1. Pantau penggunaan BBM 
    Dengan sensor CANBUS dan Fuel Sensor, manajer armada dapat memantau konsumsi BBM kendaraan bisnis mereka dengan menggunakan real-time data bahan bakar dan informasi fuel level yang akurat.
     

  2. Optimasi rute 
    Gunakan Delivery System dari Cartrack untuk mendapatkan navigasi terbaik selama di perjalanan. Sistem Delivery dapat mengoptimasi manajemen pekerjaan dengan menyediakan rute yang lebih singkat, cepat, dan menghindari kemacetan agar dapat menggunakan lebih sedikit bahan bakar untuk menyelesaikan pekerjaan.
     

  3. Training pengemudi dengan Driver Scorecard 
    Ajarkan cara mengemudi yang efisien dengan memantau perilaku pengemudi dengan membaca Driver Scorecards dan Laporannya. Dengan mengakses kedua hal ini, kamu dapat mengetahui apabila terdapat perilaku pengemudi yang berbahaya seperti mengebut, menikung tajam, hingga idling.

 

Itu tadi adalah fitur-fitur dan sensor yang dapat membantu kamu menghemat konsumsi BBM. Tahukah kamu? Dengan fitur-fitur di atas kamu dapat menghemat 5-15% konsumsi BBM kendaraan. Hubungi Cartrack sekarang untuk mendapat gratis live demo fitur-fitur di atas! Klik link ini!

Secondary Navigation: 

Timur Tengah

Amerika