Digitalisasi Fleet Management Optimalkan Proses Bisnis Logistik di Indonesia

28 Ags 2020

Wabah COVID-19 telah mendorong percepatan evolusi perilaku konsumen terhadap layanan logistik di Indonesia, seperti meningkatnya permintaan jasa kurir dan ekspedisi. Tak hanya itu, permintaan konsumen Indonesia untuk pengiriman jenis komoditas primer, seperti makanan dan produk segar, juga meningkat. Pelaku usaha logistik pun dituntut untuk dapat segera menyesuaikan bisnisnya dengan perubahan perilaku konsumen tersebut.

DIGITALISASI JADI KEBUTUHAN WAJIB BISNIS LOGISTIK

Perubahan perilaku konsumen akibat dampak COVID-19 ini di satu sisi menimbulkan tantangan, di sisi lain memberikan peluang transformasi bisnis logistik di Indonesia lebih awal dari yang mungkin telah direncanakan. Transformasi ini didorong oleh digitalisasi, sebagai solusi sekaligus kebutuhan mendesak untuk mengatasi tantangan umum logistik serta perubahan perilaku konsumen akibat dampak COVID-19.

Beberapa tantangan logistik di Indonesia yang berkembang akibat pandemi COVID-19, antara lain terkait penanganan permintaan pengiriman produk segar atau makanan yang meningkat, transparansi proses informasi pergerakan produk dari hulu ke hilir, serta pelayanan yang cepat sekaligus murah. Digitalisasi fleet management yang meliputi fungsi perencanaan, pemantauan, dan penilaian membantu Anda menghadapi tantangan sekaligus mengambil peluang transformasi bisnis logistik Anda di Indonesia.

APLIKASI DIGITALISASI FLEET MANAGEMENT UNTUK OPTIMASI LOGISTIK

Teknologi digital harus dimanfaatkan secara tepat dalam model bisnis agar Anda memperoleh pengembalian investasi. Oleh karena itu, penting untuk memetakan di mana dan bagaimana digitalisasi digunakan, salah satunya adalah dalam fleet management. Berikut ini bagaimana digitalisasi dapat berdampak pada perencanaan, pemantauan, dan penilaian dalam fleet management perusahaan logistik Anda di Indonesia.

a. Perencanaan

Dengan digitalisasi, Anda dapat merencanakan perutean yang lebih efisien, pemanfaatan kendaraan yang lebih produktif, penugasan pengemudi terdekat, serta jadwal pemeliharaan kendaraan berdasarkan tanggal, kilometer, dan durasi operasional.

b. Pemantauan

Pengiriman barang dari hulu ke hilir yang dapat dipantau secara real-time akan mengurangi biaya panggilan telepon, menjaga keamanan barang, dan memudahkan dalam memperkirakan waktu tiba, yang dapat Anda informasikan kepada pihak-pihak terkait termasuk pelanggan. Pemantauan ini meliputi lokasi dan aktivitas kendaraan, perilaku mengemudi, progres penyelesaian tugas, jam operasional, geofence, bahan bakar, kecepatan, odometer, suhu kargo pendingin, dan aktivitas buka-tutup pintu kargo.

c. Penilaian

Teknologi berbasis Big Data dan Artificial Intelligence (AI) memberikan Anda informasi dan wawasan akan aktivitas armada secara terperinci. Sistem akan mengirimkan laporan otomatis berisi berbagai parameter dan analisis yang Anda butuhkan. Dengan demikian, Anda dapat mengevaluasi kinerja armada dan operasi logistik Anda secara keseluruhan dan mengoptimalkannya.

BERDAMPAK SIGNIFIKAN BAGI KEBERLANJUTAN BISNIS LOGISTIK

Digitalisasi fleet management dapat dilakukan dengan memanfaatkan telematika kendaraan, Big Data, AI, dan internet of things (IoT). Kombinasi tersebut dicapai melalui integrasi penggunaan perangkat keras GPS tracker, perangkat lunak berbasis Software-as-a-Service (SaaS), dan aplikasi mobile. Penggunaan platform SaaS memberikan fleksibilitas bagi Anda dan tim untuk mengelola armada kendaraan di mana dan kapan saja dari internet browser.

Sebagai pelaku usaha, digitalisasi fleet management ini akan memberi keuntungan besar pada bisnis logistik Anda di Indonesia. Dampak signifikan dari digitalisasi fleet management tersebut, yaitu menurunkan biaya operasional sehingga tarif layanan dapat lebih murah; meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan visibilitas pengiriman sehingga layanan lebih cepat, tepat waktu, dan transparan; serta meningkatkan kepuasan pelanggan, yang dapat berpengaruh positif pada image dan profit perusahaan logistik Anda di Indonesia.

 

Mulai digitalisasi fleet management perusahaan logistik Anda di Indonesia sekarang dan raih pengembalian investasi (ROI) hingga 3X lipat dengan Cartrack. Hubungi kami sekarang dan dapatkan LIVE DEMO GRATIS Cartrack!

Secondary Navigation: 

Timur Tengah

Amerika