3 Cara Mengurangi Kebiasaan Idle yang Merugikan dalam Operasi Armada Anda

28 Des 2021

Idle, atau membiarkan mesin menyala saat kendaraan tidak bergerak, dapat memboroskan bahan bakar. Setiap jam idle dapat membuang bahan bakar hingga lebih dari satu galon (sekitar 4,5 liter). Selain itu, idle juga meningkatkan polusi udara dan menyebabkan keausan pada mesin. Idle berlebihan tentu akan sangat merugikan perusahaan. Meski tidak dapat dihindari, idle dapat Anda minimalkan, yakni dengan beberapa cara berikut ini.

 

1. Memantau dan Meminimalkan Idle Secara Real-Time

Anda memerlukan teknologi yang dapat melacak dan memberi tahu Anda saat terjadi idle. Sistem manajemen armada Cartrack dapat melakukannya, dengan perangkat pelacak GPS yang dipasang pada kendaraan. Anda akan menerima notifikasi setelah mesin menyala melewati batas idle yang diizinkan. Cartrack menetapkan batas idle 5 menit, tetapi Anda dapat meminta pengaturan yang berbeda kepada tim kami. Dari notifikasi tersebut, Anda kemudian bisa melacak lokasi kendaraan dalam peta dan memperkirakan situasi idle, apakah memang diperlukan atau dapat diminimalkan.

2. Mengevaluasi dan Mengedukasi Pengemudi Berbasiskan Data

Selain pemantauan idle secara real-time, Cartrack juga menyediakan data statistik idle, baik melalui laporan analisis maupun business intelligence dashboard. Anda dapat mengetahui kendaraan atau pengemudi mana yang paling sering melakukan idle. Umumnya wajar jika kendaraan dengan durasi mengemudi lebih lama memiliki durasi idle yang lebih tinggi. Anda perlu mengawasi kendaraan yang lebih jarang dikemudikan tetapi masih memiliki waktu idle yang tinggi. Data statistik idle ini bisa dijadikan bahan pertimbangan untuk menyusun materi pelatihan untuk memperbaiki perilaku penggunaan kendaraan oleh pengemudi Anda.

3. Mengurangi Waktu Tunggu dan Ketidakefisienan Trip

Tak hanya dari sisi pengemudi, sistem penugasan armada juga perlu diperbaiki. Terkadang pengemudi melakukan idle saat sedang menunggu atau terjebak kemacetan. Untuk itu, manajer armada perlu mengevaluasi jadwal dan urutan perhentian, dengan tujuan mengurangi waktu tunggu pengemudi dan ketidakefisienan trip. Dari laporan idle, Anda bisa melihat tren yang terjadi, misalnya jam, hari, dan lokasi paling banyak terjadi idle untuk mempertimbangkan penjadwalan dan perutean.

 

Dengan teknologi pelacakan dan manajemen armada, Anda dapat melacak dan mencegah idle secara real-time, memperbaiki perilaku penggunaan kendaraan berdasarkan data, serta mengurangi waktu tunggu dan ketidakefisienan trip dengan memperbaiki sistem penugasan armada. Cartrack memampukan Anda melakukan semua ini dengan fitur peringatan idle, dasbor dan laporan analisis, serta pengelola penugasan pengemudi. Hubungi kami di sini untuk mencari tahu bagaimana Cartrack dapat membantu Anda mengurangi kerugian akibat idle dan dapatkan demo secara daring oleh tim kami.

Secondary Navigation: 

Timur Tengah

Amerika