7 Fitur Sistem Manajemen Armada untuk Lacak Penyalahgunaan Kendaraan

6 Okt 2021

Penyalahgunaan kendaraan dapat merugikan perusahaan Anda. Untuk itu, Anda memerlukan sistem pemantauan yang dapat memberikan visibilitas komprehensif atas penggunaan kendaraan Anda. Sistem manajemen armada berbasis pelacakan GPS, seperti Cartrack, memiliki beberapa fitur yang dapat membantu Anda mendeteksi adanya penyalahgunaan kendaraan.

 

1. Notifikasi Starter

Anda dapat memantau penggunaan sekaligus penyalahgunaan kendaraan dengan memanfaatkan notifikasi starter. Pemberitahuan akan dikirim saat starter kendaraan dimatikan dan/atau dinyalakan, beserta informasi lokasinya. Dengan demikian, Anda dapat mengecek, apakah kendaraan-kendaraan yang Anda pantau tersebut dioperasikan di waktu dan lokasi yang seharusnya atau tidak. Fitur ini efektif untuk Anda yang mengelola sedikit kendaraan, atau ingin memantau beberapa kendaraan tertentu yang terindikasi memiliki riwayat penyalahgunaan.

2. Peringatan Penggunaan Tidak Terjadwal

Penggunaan kendaraan di luar jadwal yang telah ditetapkan dapat dideteksi dengan fitur ini. Operator mengatur peringatan dengan memasukkan jadwal penggunaan masing-masing kendaraan. Peringatan akan terkirim otomatis saat kendaraan aktif di luar rentang jam dan hari yang telah ditetapkan. Fitur ini cocok untuk armada operasional perusahaan yang digunakan bersama dengan mengacu pada jadwal peminjaman kendaraan, atau untuk kendaraan-kendaraan yang telah memiliki jadwal operasi tetap.

3. Geofence

Anda dapat memanfaatkan fitur geofence juga untuk melacak penyalahgunaan kendaraan berdasarkan lokasi. Anda bisa menandai area-area yang dilarang untuk dimasuki kendaraan saat jam kerja, misalnya mal atau kelab malam. Selain itu, Anda dapat pula menandai wilayah operasional kendaraan agar terinformasi saat kendaraan dibawa ke luar dari wilayah tersebut.

4. Pemutar Ulang Rute

Selain geofence, Anda juga bisa menggunakan fitur pemutar ulang rute untuk melihat apakah ada penyalahgunaan kendaraan pada jam operasional. Pemutar ulang rute menampilkan riwayat rute yang dilalui kendaraan di setiap trip pada peta. Satu trip dihitung dari saat starter dinyalakan hingga dimatikan. Anda dapat mengecek garis jalur yang dilalui kendaraan, apakah kendaraan menyimpang ke lokasi-lokasi tertentu yang meragukan dan tidak berhubungan dengan pekerjaan.

5. Laporan Waktu Stop

Lebih lanjut, Anda dapat mengunduh Laporan Waktu Stop untuk melihat durasi kendaraan berhenti di lokasi-lokasi meragukan yang Anda temukan melalui pemutar ulang rute. Atau sebaliknya, Anda dapat mendeteksi pemberhentian yang meragukan dengan mempertimbangkan durasi dan waktu stop, lalu mengecek titik lokasi persisnya pada peta melalui fitur pemutar ulang rute. Dengan demikian, Anda dapat memverifikasi apakah aktivitas kendaraan berhenti di lokasi tersebut wajar atau sudah termasuk penyalahgunaan kendaraan juga jam kerja.

6. Sensor Pintu Kargo

Untuk mengetahui apakah kargo kendaraan Anda disalahgunakan untuk pengiriman di luar pekerjaan (pekerjaan sampingan), pasang sensor pintu kargo. Fitur ini memantau aktivitas buka-tutup pintu kargo, seperti lokasi dan waktu pintu kargo dibuka dan ditutup, serta durasi pintu kargo terbuka. Data-data pemantauan dari sensor pintu kargo tersebut bisa Anda dapatkan melalui Laporan Penurunan Barang. Dari data-data ini, Anda dapat melacak ada atau tidaknya indikasi penyalahgunaan kargo kendaraan.

7. Kamera Pemantau

Fitur kamera yang terintegrasi dengan sistem pelacakan GPS kendaraan membantu Anda memverifikasi penyalahgunaan kendaraan secara visual. Anda dapat memasang kamera misalnya di dalam kargo untuk memantau penyalahgunaan kargo kendaraan atau di kabin pengemudi untuk memantau penyalahgunaan kendaraan oleh pengemudi yang tidak sah.

 

Minimalkan risiko kerugian akibat penyalahgunaan kendaraan perusahaan dengan menggunakan sistem manajemen armada Cartrack. Berbasis pelacakan GPS, Cartrack memungkinkan Anda melacak penyalahgunaan kendaraan berdasarkan penyalaan starter, waktu operasional, lokasi, rute, perhentian, aktivitas pintu kargo, dan perekaman video. Hubungi kami di sini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai sistem manajemen armada Cartrack dan fitur-fitur tersedia yang dapat Anda pilih sesuai kebutuhan Anda.

Secondary Navigation: 

Timur Tengah

Amerika