Fleet Management System Cartrack Bantu Perusahaan Indonesia Optimalkan Armada melalui Strategi Berbasis Data

5 Okt 2020

Fleet management system berbasis GPS tracker memberikan Anda akses ke basis data yang besar. Namun, Anda membutuhkan bantuan untuk menggali nilai dan mencari keterkaitan dari data-data tersebut, sehingga dapat memberikan wawasan yang berguna. Cartrack hadir dengan solusi fleet management system yang cerdas, membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia merancang strategi optimasi armada berbasiskan data.

1. Data Geofence dan Sensor Pintu Kargo untuk Tingkatkan Efisiensi Bongkar-Muat Barang

Fleet management system Cartrack memiliki fitur geofence untuk memantau aktivitas kendaraan di suatu area dan sensor pintu kargo untuk memantau aktivitas buka-tutup pintu kargo kendaraan. Kombinasi keduanya sangat berguna bagi perusahaan Indonesia yang bergerak di bidang logistik, karena dapat memberi wawasan seberapa efisien bongkar-muat barang di area pantau, misalnya gudang pelanggan.

Dengan Laporan Geofence dan Laporan Penurunan Barang, Anda akan mengetahui jam kendaraan memasuki dan meninggalkan area, durasi stop kendaraan di area, serta durasi buka-tutup pintu kargo. Anda dapat menilai apakah proses bongkar-muat cukup efisien atau menghabiskan terlalu banyak waktu di satu area, untuk kemudian merancang kebijakan atau strategi bongkar-muat kargo yang efisien. Selain dari data pemantauan tersebut, tentunya Anda juga perlu mempertimbangkan jumlah dan jenis barang, serta jumlah dan profil karyawan yang melakukan bongkar-muat kargo kendaraan.

2. Data Pemanfaatan Kendaraan untuk Optimalkan Operasional

Fleet management system Cartrack menyajikan data perbandingan jarak tempuh dan penyelesaian trip seluruh kendaraan armada Anda secara cepat melalui menu Dashboard. Anda dapat dengan mudah mengetahui kendaraan tersibuk dan kendaraan yang jarang beroperasi, serta menilai apakah seluruh kendaraan produktif dan digunakan secara seimbang.

Data tersebut dapat menjadi acuan bagi Anda saat melakukan penelusuran lebih lanjut di lapangan, misalnya apakah kendaraan jarang dioperasikan karena kondisinya yang sudah tidak memadai. Berdasarkan data Cartrack dan observasi lapangan, Anda kemudian dapat mengambil keputusan untuk menambah, mengurangi, atau mengganti kendaraan; atau mengatur ulang pemanfaatan kendaraan agar operasi armada perusahaan Anda di Indonesia lebih optimal.

3. Data Idling dan Konsumsi Bahan Bakar untuk Efisiensi Biaya Bahan Bakar

Konsumsi dan pembelian bahan bakar minyak (BBM) yang tidak dipantau dengan baik menjadi salah satu penyebab tingginya biaya BBM perusahaan-perusahaan di Indonesia. Minimnya pemantauan tersebut memberi peluang pada oknum-oknum untuk melakukan tindakan yang merugikan perusahaan, seperti pencurian BBM, kecurangan dalam klaim pengisian BBM, dan aktivitas yang memboroskan BBM, misalnya menyalakan mesin lama (idling) untuk tidur di dalam kendaraan.

Fleet management system Cartrack memiliki solusi untuk hal tersebut, yakni fitur pemantauan idling dan sensor bahan bakar. Data yang disajikan dari kedua fitur tersebut, baik dalam menu Dashboard maupun Laporan, dapat memberikan gambaran mengenai seberapa efisien konsumsi BBM armada Anda dan membantu Anda menemukan peluang efisiensi biaya BBM.

Anda dapat mengetahui konsumsi bahan bakar setiap kendaraan per bulan, volume dan lokasi pengisian bahan bakar, rata-rata jarak tempuh per liter bahan bakar, serta durasi total dan lokasi idling. Cartrack juga menyajikan data perbandingan, yang memudahkan Anda menemukan kendaraan paling boros BBM atau kendaraan dengan tingkat idling tertinggi, untuk kemudian menindaklanjutinya.

4. Data Histori Perjalanan dan Jam Kerja untuk Tingkatkan Produktivitas Pengemudi

Produktivitas pengemudi dan keselamatan berkendara menjadi tantangan tersendiri bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia yang memiliki armada. Untuk memastikan para pengemudi Anda produktif saat jam kerja, Anda perlu mengetahui histori perjalanan dan durasi setiap trip, selain juga memantau kendaraan secara real-time.

Fleet management system Cartrack menyediakan data-data tersebut bagi Anda dalam bentuk laporan otomatis, seperti Laporan Ringkasan Perjalanan dan Laporan Waktu Stop. Untuk perusahaan dengan armada alat berat di Indonesia, Cartrack juga menyediakan Laporan Jam Operasional Mesin. Anda akan mendapatkan data-data, seperti waktu trip dimulai dan diakhiri, lokasi trip dimulai dan diakhiri, jarak tempuh dan durasi trip, durasi stop, lokasi dan geofence kendaraan berhenti, dan total jam operasional. Fitur Route Replay juga memungkinkan Anda memutar ulang rute di tanggal tersebut untuk mendapatkan gambaran pada peta mengenai titik-titik yang dilalui pengemudi. Semua data ini membantu Anda dalam mengevaluasi kinerja pengemudi dan membuat kebijakan untuk meningkatkan produktivitas pengemudi dan mengurangi lembur.

5. Data Perilaku Pengemudi untuk Turunkan Biaya Pemeliharaan Kendaraan

Strategi berbasis data lainnya, yaitu efisiensi biaya pemeliharaan kendaraan melalui kontrol perilaku mengemudi. Untuk melakukan hal tersebut, Anda memerlukan data mengenai perilaku para pengemudi Anda di jalan yang dapat memengaruhi kondisi kendaraan, yaitu akselerasi kasar, mengebut, mengerem keras, dan menikung tajam.

Tak hanya memberikan informasi seberapa sering pengemudi melakukan hal-hal tersebut, fleet management system Cartrack bahkan dapat memberikan skor secara otomatis berdasarkan perilaku mengemudi dan jarak tempuh. Data-data perilaku mengemudi ini tersedia dalam beberapa topik laporan, seperti Laporan Manajemen Risiko, Laporan Keselamatan Mengemudi, dan Laporan Skor Pengemudi. Selain itu, Anda dapat melihat waktu-waktu rawan terjadinya perilaku mengemudi yang buruk dan perbandingan frekuensi perilaku mengemudi yang buruk di antara para pengemudi Anda secara cepat melalui menu Dashboard.

Data-data tersebut dapat membantu Anda dalam evaluasi dan pelatihan untuk memperbaiki perilaku mengemudi yang buruk. Anda juga dapat menelusuri lebih lanjut kecenderungan waktu terjadinya perilaku mengemudi yang buruk, apakah karena pengemudi kelelahan atau kepadatan lalu-lintas, untuk kemudian menjadi bahan pertimbangan dalam penugasan pengemudi. Dengan meminimalkan perilaku mengemudi yang buruk, kendaraan Anda dapat lebih awet dan biaya pemeliharaan lebih rendah.

 

Dengan fleet management system Cartrack, Anda dapat mengefisienkan waktu Anda tanpa perlu lagi mencari setiap data serta membuat statistik dan perbandingan secara manual. Cartrack menyajikan data-data tersebut dalam bentuk statistik dan laporan otomatis yang mudah dimengerti, dengan berbagai parameter dan detail yang Anda perlukan untuk menganalisis topik-topik tertentu. Dapatkan strategi berbasis data secara cepat dan akurat untuk mengoptimalkan armada perusahaan Anda dengan menggunakan fleet management system Cartrack―kontak kami sekarang dan dapatkan LIVE DEMO GRATIS!

Secondary Navigation: 

Timur Tengah

Amerika